Rabu, 09 Juli 2008

Info POPDA

Setelah menjadi yang terbaik di tingkat kabupaten dalam cabang pencak silat, Nurochman (Kelas 8) menjalani TC di SMP N 1 Sempor yang dipandu oleh pengajarnya (Iskandar). Setelah menjalani TC, ia berangkat ke Wonosobo untuk bertanding di tingkat Karesidenan. Di tingkat karesidenan ternyata ia mampu menjadi juara. Nurochman akan menuju ke Semarang setelah menjalani TC kembali di SMP N 1 Sempor.

Info UAN

Pada UAN Tahun Pelajaran 2007/2008 kali ini dikuti oleh 235 siswa SMP N 1 Sempor dan 19 siswa SMP Terbuka. Siswa SMP N yang tidak lulus berjumlah 19 anak dan dari SMP Terbuka 6 anak. Siswa yang memperoleh nilai tertinggi yaitu Kristiyanti dan sebagi terbaik kedua adalah Syaefudin Marzuki. Siswa yang tidak lulus sudah mengikuti Ujian Persamaan Kejar Paket B yang diselenggarakan dan dipusatkan di SMP N 1 Sempor yang mencakup SMP PGRI Sempor, SMP Purnama Sempor, SMP N 2 Sempor, SMP Muhammadiyah Sempor serta beberapa siswa SD yang mengikuti Ujian Persamaan Kejar Paket A.

Info PSB

SMP N 1 Sempor Menyelengarakan Pendaftaran Calon Peserta Didik Baru untuk Tahun Pelajran 2008/2009. Pendaftaran dimulai pada tanggal 1 sampai dengan 4 Juli 2008. Sistem penerimaan Calon Peserta Didik tidak lagi menggunakan tes tetapi menggunakan nilai murni hasil UASBN tiga mata pelajaran. Daya tampung untuk Kelas 7 adalah 240 peserta didik. Jumlah pendaftar (menurut ketua pelaksana yaitu Bapak Suranto) adalah 592. Setelah diadakan seleksi ternyata jumlah nilai UASBN Terendah yang diterima sebagai calon peserta didik di SMP N 1 Sempor adalah 21,15.
Pada tahun ini kami juga masih menerapkan sistem kelas unggulan (1 kelas), kelas ini diisi oleh 40 peserta didik yang memiliki nilai tertinggi. Kelas ini akan dievaluasi tiap tahun, apabila ada peserta didik kelas unggulan tersebut yang ternyata kalah prestasi akademiknya dari peserta didik kelas yang lain, maka peserta didik dari kelas unggulan akan tergusur dari kelas unggulan dan dimasukkan ke kelas reguler biasa dan tempatnya akan digantikan oleh peserta didik dari kelas reguler yang mampu bersaing masuk rangking 40 besar.
PSB 2009/2010
Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2009/2010 akan dilaksanakan mulai tanggal 29 Juni 2009. Pada tahun ini SMP N 1 Sempor akan menambah 1 kelas lagi sehingga jumlah siswa yang akan ditampung menjadi 280 siswa yang terbagi menjadi 7 kelas yang masing-masing berisi 40 peserta didik. Diantara kelas-kelas tersebut akan ada 1 kelas unggulan. Pengumuman penerimaan dilaksanakan tanggal 6 Juli 2009. Pendaftaran ulang tanggal 9 s.d. 11 Juli 2009. Awal masuk tanggal 13 Juli 2009.